Wisata Karimun Jawa adalah salah satu destinasi istimewa di Jawa Tengah yang wajib dikunjungi. Kepulauan Karimun Jawa mempunyai jumlah sekitar 27 pulau kecil. Tetapi dari 27 pulau tersebut hanyalah 5 pulau saja yang dapat menjadi hunian. Pada tahun 2001 Kepulauan Karimun jawa ditetapkan sebagai salah satu taman nasional Indonesia yang wajib dilestarikan dan diberdayakan. Karena memiliki daya tarik dan keindahan yang luar biasa tersendiri.
Asal mula nama Karimun jawa menurut masyarakat setempat berasal dari cerita guru besar agama Islam di Jawa Syekh Amir Hasan, beliau adalah putra yang nakal dari Sunan Muria dan juga murid sunan Kudus. Pada Suatu hari karena Sunan Muria memerintahkan anaknya yakni Syekh Amir Hasan untuk menuju pulau yang nampak kremun-kremun. Beliau dianjurkan untuk lebih mendalami ilmu agama dan menyebarkannya didaerah tersebut.
Waktu itu memang belum diberi nama, tapi kalau dilihat kepulauan tersebut terlihat samar-samar atau dalam bahasa jawa yaitu kerimun-kerimun. Seiring berjalannya waktu kepulauan yang indah ini lebih akrab disebut dengan kepulauan Karimunjawa dari asal kata Karimun yang berart samar samar dan Jawa merupakan pulau Jawa sendiri. Jadi bisa dibilang Kepulauan tersebut terlihat samar dan berada diwilayah pulau Jawa.
Kunjungi Eksotisme Bawah Laut :
Terdapat cerita menarik menurut keyakinan penduduk setempat mengapa bandara di Kepulauan Karimun jawa dinamai dengan Bandara Dewandaru? Kita sendiri pun pasti juga bertanya-tanya, karena apabila kita mengambil atau membawa pulang kayu dari pohon Dewandaru, maka kapal atau pesawat yang kita tumpangi selama perjalanan pulang dari Kepulauan Karimunjawa akan tenggelam.
Kepulauan Karimun jawa memiliki 90 lebih jenis terumbu karang laut. Selain terumbu karang kepulauan yang telah ditetapkan sebagai taman laut nasional Indonesia ini pun juga memiliki 240 lebih jenis Ikan. Tidak hanya itu hutan pantai, dan juga hutan mangrove juga menjadi ciri khas kepulauan ini. Anda juga bisa melihat berbagai jenis satwa seperti kera, rusa, penyu dan berbagai jenis burung lainnya disana.
Apabila anda ingin mengunjungi Kepulauan Karimunjawa, maka ada 2 jalur yang bisa kita pilih yakni jalur laut dan jalur udara.
Apabila memilih menggunakan jalur laut, maka anda harus sampai terebih dahulu di Kota Jepara lebih tepatnya di Pelabuhan Kartini. Disnana terdapat 3 pilihan kapal yang akan membawa kita menuju kepulauan Karimunjawa.
Kapal Motor Cepat Kartini,
Apabila menggunakan kapal ini kita membutuhkan waktu kurang lebih 4 Jam.
Kapal Penumpang Muria,
Jika menggunakan kapal ini dibutuhkan waktu sekitar kurang lebih 5-6 jam perjalanan.
Kapal Bahari Ekspress (kapal cepat),
Dan apabila menggunakan Kapal ini kita cuman memerlukan waktu 2 jam perjalanan saja untuk sampai disana. Pilihan ada pada anda sendiri, dan anda harus ketahui kalau Semua pelayaran tergantung pada kondisi buruk baiknya cuaca.
Apabila dari anda yang sering mabuk laut maka sangat dianjurkan ke pilihan kedua yaitu melalui jalur udara yakni menggunakan pesawat terbang. Anda bisa terbang menggunakan pesawat dari maskapai Sky Aviation, Wings Air, dan juga Merpati Airlines yang terbang dari bandara Ahmad Yani Semarang dan mendarat di Bandara Dewandaru Kepulauan Karimunjawa.
Kegiatan yang bisa anda lakukan di Kepulauan Karimunjawa saat berwisata:
Semoga informasi diatas menambah pengetahuan kita dan mari kita nikmati anugerah Tuhan yang ada di Kota Jepara khususnya Kepulauan Karimun jawa.
Wisata alam cemara terrace - Akhir-akhir ini para traveller semakin memburu wisata dengan nuansa alam… Read More
Ciguha River Bogor - Wilayah Bogor Barat memiliki objek wisata baru yaitu Ciguha River. Terletak… Read More
Apabila kamu sedang berada di Kabupaten Tegal tidak ada salahnya jika kamu berkunjung ke wisata… Read More
Bandung sebagai Kota Wisata memiliki berbagai objek wisata alam yang beragam. Ada gunung, perbukitan, hutan… Read More
Tempat wisata di Cianjur - Apabila kamu tinggal di Jakarta dan ingin berlibur namun tidak… Read More
Pantai Echo Canggu Badung - Pulau Bali mempunyai banyak lautan memiliki banyak pantai yang indah.… Read More
Salah satu kebijakan privasi, kami wajib memberitahukan kepada Anda bahwa blog ini mengunakan cookies sebagai upaya peningkatan kualitas web. Klik "TERIMA" jika anda menyetujuinya.
Pelajari
Leave a Comment