Daya tarik Yogyakarta tuh nggak hanya terletak pada budaya dan kulinernya, namun juga sektor pariwisatanya. Ada banyak banget tempat berlibur di kota tersebut yang selalu dibanjiri turis domestik maupun mancanegara tiap tahunnya. Contoh, Candi Prambanan, Taman Sari, Malioboro dan lain-lain. Bahkan, beberapa tahun belakangan, wisata alam Jogja juga lagi berkembang pesat, lho, terutama di kawasan Gunungkidul. Hal itu pun ditunjang oleh fasilitas yang memadai, sehingga layak buat dikunjungi.
Nah, kalo kamu lagi sumpek sama kerjaan, boleh tuh ngungsi sebentar ke tempat pelesir yang bernuansa alam di bawah supaya lebih fresh dan bisa fokus kembali!
Kebun Buah Mangunan, Bisa Jadi Tempat yang Tepat Buat Refreshing dan Belajar Memanen
Berada di Bantul, objek wisata yang masih sangat asri ini menyuguhkan panorama Sungai Oyo nan mengalir di antara perbukitan dari ketinggian 150-200 mdpl. Kalo pagi emang tertutup kabut, tapi begitu agak siang bakal terlihat eksotis. Karpet hijau yang menghampar di kanan-kirinya menambah keelokan pemandangan di area tersebut. Selain menikmati lansekap itu, kamu bisa ikut memanen buah-buahan ketika musimnya tiba atau menanti kehadiran senja yang menampilkan sunset keemasan nan menawan. Baca Juga : 10 Wisata Malam Jogja yang Layak Disambangi Buat Sekadar Nongkrong atau Nyari Happy Bareng Orang Tercinta
Gunung Api Purba Nglanggeran, Sekumpulan Bukit Batu Raksasa yang Terlihat Bagai Karya Seni dari Ketinggian
Kalo hanya tahu Gunung Merapi, berarti mainmu kurang jauh. Sebab, di Gunungkidul ada gunung api yang dulunya aktif, tapi seiring perjalanan waktu, statusnya berubah dan menjadi area dengan gugusan bukit batu raksasa nan menakjubkan. Buat mencapai puncak, kamu harus trekking selama 1-2 jam. Misal nggak kuat, kamu dapat berhenti di pos-pos dengan gazebo yang panoramanya tidak kalah cantik, kok. Sekitar 2 km dari sana juga ada Embung Nglanggeran, sarana irigasi warga, yang kerap dijadiin spot foto.
Telaga Biru Semin, Versi Mininya Danau Kelimutu di Flores yang Punya Pesona Tiga Warna
Masih di Gunungkidul, kamu dapat nemuin kembarannya Danau Kelimutu. Bernama Telaga Biru Semin, salah satu objek wisata alam Jogja ini punya daya tarik nan kuat. Letaknya ada di puncak Bukit Ngentak dan dikelilingi oleh tanaman hijau khas daerah tropis. Sebenernya, danau itu terbentuk dari kegiatan pertambangan yang berlangsung di perbukitan Candirejo. Bahkan, sampai sekarang, aktifitasnya masih berlanjut, lho. Tapi, perkembangan wisata seakan ngebuat kegiatan tersebut berhenti secara perlahan.
Air Terjun Kedung Kandang, Wisata Alam Jogja, Kolaborasi Antara Pemandangan Serba Hijau dengan Curug Nan Jernih
Nggak jauh dari Gunung Api Purba Nglanggeran, ada sebuah curug yang berada di tengah hamparan sawah. Curug itu punya enam tingkatan, yang mana aliran airnya langsung mengarah ke area persawahan. Untuk sampai ke sana, kamu mesti trekking. Nggak bakalan capek, deh, soalnya di perjalanan, kamu akan disuguhi pemandangan, seperti sungai, sawah dan perbukitan yang menyejukkan mata. Tentu, rasa lelah kamu juga bakal terbayar begitu melihat jernihnya Air Terjun Kedung Kandang. Air Terjun Kedung Pedut, Waterpark Alami Di Yogyakarta juga bisa menjadi salah satu tujuan wisata alam jogja.
Bukit Pengilon, Wisata Alam Jogja Tersembunyi yang Punya View Memukau dan Asyik Buat Camping
Lagi-lagi di Gunungkidul kamu bakal menjumpai objek wisata yang memesona. Dikenal dengan Bukit Pengilon yang dalam Bahasa Indonesia berarti Bukit Cermin. Dinamakan begitu karena di sana emang ada batu yang mirip cermin. Viewnya berupa padang rumput luas nan menghadap ke pantai lepas. Kayak di luar negeri, kan? Selain trekking, disini kamu pun bisa camping, lho. Bakal betah, deh, apalagi kamu akan dihibur oleh pemandangan sunset dan bintang, serta dibuat nyaman oleh semilir angin laut. Wisata alam yogyakarta juga menawarkan Spot Selfie Menawan dan di Tebing Breksi Yogyakarta
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.